Mengatasi Bahan Sticker Terangkat Saat Dicutting
Melihat hasil cuttingan seperti pada gambar yang diinsert di bawah ini akan mengurangi semangat Anda, tentu saja. Sudah begitu, harus mengopek bahan yang tak digunakan lagi, hadeew....
Kejadian seperti yang tampak pada gambar ini bisa terjadi karena beberapa sebab. Namun bukan berarti tak dapat diatasi asalkan dilakukan dengan benar dan mau mencoba satu satu solusi yang akan saya uraikan.
Kesalahan offset
Pertama adalah kesalahan offset. Offset penting karena itu mempengaruhi ukuran lebar efektif ujung mata pisau mesin cutting. Dapat dikatakan sebagai jarak antara sumbu vertikal di sekitar ujung mata pisau cutting saat berputar dan ujung tombak mata pisau sendiri.Offset adalah parameter yang dapat diubah dengan kondisi pemotongan bersama dengan kecepatan dan kekuatan. Nilai offset menentukan pemotong seberapa jauh melewati sudut tangen yang sebenarnya harus bergerak untuk menyeret ujung pisau ke titik yang sama.
Jika offset tidak benar, plotter tidak akan mengartikulasikan sudut dengan benar. Akibatnya hasil cuttingan tepinya terangkat atau terkelupas. Sebagai contoh, untuk mesin cutting Roland dengan mata pisau 45 derajat offsetnya adalah 0,0250. Sementara mesin cutting Graphtec memiliki default offset yang tergantung pada alat yang digunakan.
Holder usang atau kotor
Rumah mata pisau mesin cutting juga harus mendapatkan perhatian. Coba secara berkala dicek. Mungkin karena sudah terlalu tua umurnya ia tak mampu menopang mata pisau mesin cutting dapat tegak berdiri di lorong holder.Sementara diketahui mata pisau mesin cutting selama memotong akan melakukan pergerakan berputar. Lihat juga apakah tak ada sisa sisa bahan sticker yang memenuhi rongga holder mata pisau mesin cutting. Jika ada banyak upil atau kotoran yang melekat, bersihkan. Keluarkan atau tarik ujung mata pisau lalu bersihkan lorong atau lobang holder.
Baca Juga:
Memilih Mata Pisau Mesin Cutting Sticker
Keunggulan dan Kekurangan Cameo
Tutorial Lengkap Proses Membuat Cutting Sticker
Grafik atau vector terlalu kecil
Alasan ketiga tak ada hubungannya dengan offset dan holder. Bisa jadi grafik atau desain yang Anda cutting terlalu kecil dari busur mata pisau mesin cutting. Jika Anda memotong batang pohon besar dengan gergaji, memotong ranting dan cabang kecil lebih efektif dengan parang saja. Begitulah analogi sederhananya.Jika sudut sudut grafik atau vector terlalu kecil, itu tak bisa diselesaikan dengan mata pisau mesin cutting 45 derajat, apalagi 30 derajat. Mengganti mata pisau mesin cutting ke 60 derajat akan sangat efektif menyusutkan nilai offset dan mengancangkan radius putar tombak ujung pisau.
Parameter pemotongan dengan sudut mata pisau lebih akurat menghasilkan grafis dipotong halus. Persoalannya ialah tak semua mesin cutting sticker memiliki kemampuan untuk memotong grafik kecil.
Merek merek ternama seperti Roland, Graphtec, Mimaki adalah mesin cutting sticker yang memiliki kelebihan memotong kecil dibandingkan merek lain. Namun tak ada salahnya Anda mencoba solusi di atas dengan merek mesin cutting selain produk merek ternama tadi.
Apakah artikel mengatasi bahan sticker terkelupas ini membantu? Semoga.
0 Response to "Mengatasi Bahan Sticker Terangkat Saat Dicutting"
Post a Comment