Teknik Pasang Sandblast

cuttingstickerupdate - Sandblast semakin hari semakin menjadi kebutuhan, seperti pada kaca depan toko, kantor atau tempat usaha lain. Juga sangat cantik untuk mempercantik kaca kaca bagian dalam rumah, seperti kaca pembatas agar tidak terkesan polos.

Kehadiran sandblast juga menambah kesan elegan, selain itu fungsi utamanya tak hilang: sebagai stiker penghalang pandangan.

Sandblast sering disebut stiker kaca es, yang hasilnya memiliki tampilan seolah olah hasil grafiran. Dalam dunia sandblast dikenal beberapa tipe diantaranya snadblast polos dari pabrikan, sandblast motif yang juga sudah dibuat motifnya dari pabrik.

Motifnya pun beragam seperti kotak, lurus, gambar dan sebagainya. Ketiga adalah custom cutting sandblast. Saya akan membahas yang ketiga.

Disebut custom cutting sandblast karena awalnya adalah sandblast polos yang kemudian diberi motif lalu dicutting dengan mesin cutting. Motif yang bisa dibuat beragam, seperti tulisan nama tempat usaha, hingga gambar yang diinginkan konsumen.

teknik pasang sandblast sendiri


Semakin rumit bentuk motif yang diinginkan konsumen harga sandblast cutting semakin mahal, termasuk pemasangannya.

Ada banyak merek sandblast yang beredar di Indonesia, diantaranya Taki dengan lebar 120 cm dan 150 cm, paling laku yang tipe 215. Ada juga merek SKJ lebar 120 dan 150 cm, kualitas masih di bawah Taki.

Lalu merek Kolon, Kodak, Oyama dan yang ingin mencoba sandblast mahal bisa menggunakan merek 3M. Namun harganya bro hehe, sekitar Rp150 sampai 200 rebu per meter.

Bagaimana cara memasang sandblast yang benar? Ikuti tutorial saya berikut ini. Kalau tak ada sandblast bayangkan saja ada gulungan sandblast di depan Anda hehe.

Pertama

Motif sandblast harus dicutting setengah putus (untuk teknik pemotongan setengah putus baca postingan saya tersendiri). Setelah itu jangan lupai tandai mana bagian atas dan bawah. Mau dicutting mirror atau tidak konsultasikan dahulu dengan konsumen. Jika konsumen mengingnan pemasangan dari lura ya jangan dimirror. Teknik cutting mrror digunakan untuk pemasangan snadblast dari dalam.

Kedua

Biar tidak kelimpungan, persiapkan dahulu alat alatnya yaitu hotgun, rakel atau squeeze, wiper untuk mengeluarkan air, cutter, sprayer yang sudah diisi air dicampur sabun.

Ketiga

Jangan sok ganteng bro hehe. Maksudnya pemasangan custom cutting sandblast bukan untuk gagah gagahan tetapi yang utama hasilnya. Untuk menjaga kualitasnya, maka bawalah teman untuk proses pemasangan. Selain hasilnya lebih rapi juga menghemat waktu.

Ya kasih rokok dan minum atau makan teman yang bantu pasang kan gak papa, hitung hitung berdermalah hehe.

Keempat

Sebelum dipasang, letkan lembaran custom cutting sandblastnya di atas permukaan yang rata. Posisi sandblast di bawah, sementara release paper (backing paper)nya di atas. Mengapa harus dibolak balik ya? Untuk ngetes bro.

Caranya lepas release paper, lalu cermati apakah cuttngan setengah putus berhasil atau tidak? Tandanya berhasil jika tak ada bagian motif sandblast yang nempel di release paper. Kalau ada yang nempel berarti cutting setengah putusnya gagal.

Kelima

Jika cutting setengah putus gagal, jangan buang sandblastnya haha. Sayang mahal harganya. Solusinya? Pakai masking tape merek Oratape produksi Orafol.

Tempelkan pada sanblast yang cuttinganny terputus. Jangan khawatr, Oratape sangat mudah dipasang, menyerap air dan juga gampang dilepas.

Keenam

Saatnya melepas release paper dari sandblast sambil disemprot air sabun secukupnya. Jangan sampai terlalu banyak, nanti toko konsumen kebanjiran lho. Oh ya, jangan lupa kaca yang mau dipasang sandblast dibahashi juga. Biar sama sama basah.

Ketujuh

Satu, dua, tiga, tempel sandblastnya. Di sinilah peran seorang teman sangat membantu. Kalau bidang yang akan dipasang sandblast lebar akan terasa kesulitan jika harus dipasang sendiri.

Kedelapan

Setelah pas posisinya, gunakan wiper atau pembersih kaca. Wiper dengan lebar yang dimilikinya akan lebih cepat mengeluarkan banyak air di balik sandblast. Setelah itu buang sisa air sekali lagi dengan rakel atau squeeze.

Kesembilan

Minta izin pulang sama konsumen. Kalau ditanya lho kok ditinggal sementra motifny belum kelihatan pada sandblast. Kalau konsumen tak mau tahu dan marah marah suruh pasang sendiri saja hehehe.

Begini penjelasannya bro, untuk hasil yang maksimal dan rapi, sandblast harus menempel kuat pada bidangnya. Apalagi jika bidang pemasangannya kaca, meski dihotgun usai dipasang keringnya tetap lama. Mengapa? Ingat, bukankah ita cutting setengah putus?

Air yang ada di balik sandblast tentu tak bisa keluar selain dari tepi tepi lewat kesutan wiper dan squeeze. Nah, kalau tidak kering benar dan menempel kuat, saat bagan motf yang dcutting setengah putus akan dilepas bisa bisa bagian yang seharusnya nempel di kaca ikut terangkat.

Kesepuluh

Esok harinya jangan lupa datang lagi ya bro. Kecuali perjanjiannya konsumen sendiri yang melepas motifnya karena ingin harga murah kwkwkwkw. Jangan lupa bawa pisau cutter.

Baca Juga:

Mulailah dengan Stiker Cutting Mini

Pasang Sticker Melengkung Tanpa Masking Tape

Cara Wrapping Spion Mobil

Jika saat dipasang kondisi basah batas cuttngan tak terlhat mka setelah kering benar, pola cuttingan terlihat dengan jelas sehingga memudahkan pengopekan (apa ya bahasa yang tepat untuk menerjemahkan istilah weeding?).

Terakhir

Minta upahnya sama konsumen. Jangan lupa zakatnya bro hehe. Semoga besok ada lagi yang minta dipasang custom cutting sandblast... Amiin.

0 Response to "Teknik Pasang Sandblast"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel