Pakai Software Unduhan, Silhouette Cameo 3 Tak Bereaksi
Nah, persoalan yang kadang terjadi bagi pemula yang menggunakan Silhouette Cameo 3 ialah mesin tak beraksi. Artinya mesin tak bisa diperintah dari komputer.
Sebuah pengalaman ingin saya bagikan di sini. Saya pernah membantu mencarikan Silhouette 3 oleh seorang tukang pelat nomor. Ia membeli mesin ini untuk membuat sticker cutting angka dan huruf pelat nomor kendaraan.
Yang membuat mesin ini berbeda dengan kebanyakan mesin cutting ialah softwarenya. Jika sobat selama ini membeli mesin cutting langsung mendapatkan CD Driver, maka pembelian Cameo 3 tidak demikian.
Pembeli dipersilakan mengunduh software atau driver Silhouette Studio dari situs resmi silhouette cameo Amerika. Kala itu saya sudah mengunduhkanya lalu melakukan penginstalan.
Selanjutnya menginstal silhouette connect, yaitu software yang gunanya menghubungkan mesin cutting dengan CorelDraw. Hal ini dikarenakan tidak semua pengguna familiar dengan Silhouette Studio. Kebanyakan tukang sticker cutting lebih menyukai software grafis seperti CorelDraw.
Dalam pembelian, Anda mendapatkan serial number atrau keyword untuk mengaktifkan Silhouette Connect tadi. Pesan saya, simpan baik-baik kartunya karena kalau hilang sobat tidak akan bisa menghubungkan Silhouette ke CorelDrwak kalau suatu saat windows di komputer Anda diinstal ulang.
Nah persoalan yang saya alami waktu itu ialah Silhouette Connect tak bisa berfungsi. Saya sudah coba tanya toko tempat membeli, saran yang disampaikan tidak juga mengatasi masalah.
Iseng-iseng saya pinjam driver Silhouette Studio Cameo versi sebelumnya milik teman yang membuka usaha sablon kaos dengan transfer paper.
Saya gunakan drivernya dan ternyata Silhouette Cameo 3 langsung ngacir. Seaakan tanpa dosa ia kemudian menuruti perintah dari komputer.
Sekadar informasi, Sillhouette Cameo 3 dilengkapi dengan fitur teknologi Bluetooth (optional). Ia juga mengalami peningkatan Touch-Screen dan juga dilengkapi dengan built-in speaker yang akan menanggapi langsung sentuhan anda.
Mesin ini juga memiliki roller bar lebih tinggi sehingga sobat dapat memotong bahan hingga ketebalan 2mm. Ada dua carriages sehingga mampu memotong dan menarik tanpa henti.
Ada sebuah laci rahasia untuk menyimpan peralatan seperti scalpel, pinset dan benda kecil lain yang ada di Silhouette Cameo 3. ***
0 Response to "Pakai Software Unduhan, Silhouette Cameo 3 Tak Bereaksi"
Post a Comment