Bahan Oracal Lama untuk Stiker Cutting? Perhatikan Hal Ini!
Bahan Oracal merupakan salah satu bahan stiker yang paling banyak digunakan oleh tukang stiker di Indonesia. Bahan ini sudah lama beredar di Indonesia dan untuk mendapatkannya juga sudah banyak toko grosir yang menyediakannya.
Bahan Stiker Oracal 651 adalah tipe atau jenis Oracal yang paling populer. Memiliki dua piliha, gloosy dan matte, terdapat hingga 50 pilihan warna dengan lebar sticker 126 centimeter.
Sebenarnya Oracal 651 tidak dibuat untuk wrapping body otomotif, baik itu motor atau mobil.
Tipe Oracal yang dikhususkan untuk wrapping kendaraan ialah Oracal 970 premium wrap. Mengapa kemudian para tukang stiker menggunakan Oracal 651, karena harganya yang lebih murah.
Harga per meter bahan Oracal 651 baik glossy atau premium di Indonesia rata-rata Rp60-an ribu. Namun untuk daerah yang lokasinya terpencil semeter Oracal 651 bisa dijual hingga Rp120.000. Faktor ongkos kirim biasanya menjadi alasan utamanya.
Bahan ORacal 651 hanya memiliki tiga warna yang memiliki efek metalik. Ketiganya yakni 090 Silver Grey, 091 Gold, dan 092 Copper.
Nah, dibandingkan warna lain, ketiganya juga lebih mahal meski sama-sama seri 651. Bahkan dengan warna yang populer seperti 010 White atau 070 Black sekalipun.
Umur Bahan Oracal 651
Daya tahan bahan ORacal 651 antara 2 hingga 3 tahun. Artinya jika dilarikan ke ranah penyimpanan, seharusnya juga tidak melebihi rentang waktu tersebut. Sebab jika melebihi batas ketentuan yang disarankan untuk disimpan, akan menimbulkan efek kurang baik.
Karenanya usahakan untuk menyimpan Bahan Oracal 651 di tempat yang teduh, bukan lembab. Sebab paparan sinar atau panas dari matahari secara langsung akan bereaksi terhadap kekuatan perekat yang ada.
Bukan hanya bahan stiker, ada banyak bahan yang disarankan untuk disimpan di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung.
Pada Bahan Oracal 651, jika terlalu lama disimpan bukan warnanya yang pudar karena masih ada di dalam ruangan. Namun lem atau perekatnya sudah menempel di backing papernya.
Dengan kondisi seperti ini maka akan berimbas dengan proses pembuatan stiker. Saat dicutting tak akan terlihat bahwa bakal menimbulkan masalah lain. Demikian juga saat dikopek, maka bagian yang tak terpakai akan dengan mudah dikelupas.
Masalah baru muncul ketika stiker cutting yang akan dipasang ternyata nggak bisa terangkat ke masking tape. Meski masking tapenya terangkat, namun stikernya tetap setia dan cinta mati dengan lapisan backing paper di bawahnya.
Baca Juga:
Membersihkan Mesin Cutting Harian dan Berkala
Stiker Cutting Pelat Mobil Pengantin (Inspirasi)
Stiker Keren Itu yang Seperti Apa Sih?
Cara Angkat Stiker Cutting di Bahan Oracal Lama
Bila menghadapi masalah seperti itu, ada baiknya mengikuti cara yang dilakukan Eko dari Artistik Stiker, Tanjungpinang, Kepri. Kepada cuttingstickerupdate.com, mahasiswa sebuah perguruan tinggi swasta di Tanjungpinang ini memiliki trik sendiri.
Caranya ialah menarik atau melepas backing papernya saat melepas stiker cutting yang ogah terangkat masking tape. Dengan cara ini maka masking tapenya berada di bawah, sementara backing papernya di atas.
Sementara dalam kondisi normal saat mengangkat stiker cutting dari backing paper maka masking tapenya ada di posisi atas lalu dikelupas begitu saja.
Nah, karena stiker cuttingnya nempel di backing paper, maka backing papernya di atas lalu membuka stikernya dengan menggulung backing papernya sedikit demi sedikit.
"Memang ribet sih, tetapi kan sayang kalau masih ada bahan Oracal dan dibuang begitu saja. Sebenarnya ini hanya soal perekat, kalau warnanya sih masih sangat bagus," ujar Eko sambil memperlihatkan bagaimana ia melakukan tipsnya.
Nah, itulah tips dari Eko, kalau sobat stiker memiliki cara lain silakan tuliskan komentar di bawah artikel ini atau hubungi cuttingstickerupdate. Siapa tahu tips sobat akan berguna untuk yang lain.
Semoga materi terkait Bahan Oracal 651 ini bisa memberikan manfaat dan kebaikan. Indahnya berbagi.
Link Pembelian Oracal 651 Per Rol
Berikut ini adalah link yang bisa Anda klik untuk langsung membeli produk Oracal 651 di sejumlah toko online yang harganya sudah saya filter dan termasuk murah. Harap dicatat bahwa harga yang akan Anda temukan di link di bawah ini adalah untuk semua warna selain Emas, Perak dan Tembaga.
Harga yang tercantum adalah untuk ukuran satu rol dengan lebar bahan 162 cemtimeter x 50 meter.
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
- Silakan cek harganya di toko ini atau
Semoga bermanfaat. ***
0 Response to "Bahan Oracal Lama untuk Stiker Cutting? Perhatikan Hal Ini!"
Post a Comment