Decal Scoopy, Tempat Pasang dan Harganya

Duh senangnya yang baru membeli sepeda motor Honda Scoopy. Pasti sudah nggak tahan untuk segera memberikan tampilan terbaik supaya lebih pede mengendarainya. Caranya? Decal Scoopy!

Decal Scoopy adalah jenis stiker yang khusus untuk dipasangkan pada sepeda motor Scoopy. Apakah tidak bisa dipasangkan di motor lain? Kalau masih sejenis misalnya decal Scoopy 2000, 2001, carbu kemungkinan masih bisa meski nggak semua bagiannya bisa terpasang.

decal-scoopy-bodi

Bisa jadi oleh pabrikannya bentuk desainnya antar varian berbeda, sehingga decal Scoopy 2020 nggak akan sama dengan decal Scoopy 2021. Memang kebanyakan masih bisa dipasang, kalau ada yang terpaksa nggak bisa dipasang hanya beberapa bagian kecil.

Sementara kalau bicara soal desainnya, semuanya bisa dibuat dan dirancang di tempat stiker langganan kalian. Katakan misalnya decal scoopy doraemon, decal scoopy batik, decal scoopy adidas, decal scoopy putih, decal scoopy merah hitam, decal scoopy merah doff.

Semuanya bisa dipasangkan di berbagai varian sepeda motor Honda Scoopy. 

Mungkin masih ada di antara kalian yang bingung? Oke, saya jelaskan dengerkan baik baik ya sahabat. Decal itu stiker yang bentuknya sudah sesuai pola atau bagian-bagian sepeda motor yang akan dipasang.

Proses pembuatannya, sepeda motor kalian akan difoto dari samping oleh desain grafis. Lalu dimasukkan ke komputer, lalu motifnya langsung didesain di foto motor kalian. Jadi sudah dibentuk per bagian. Kalian bisa melihat contoh pola stiker decal untuk sepeda motor Honda Scoopy di bawah ini.

decal-scoopy-mall-pola

Dengan demikian, nanti tukang pasangnya akan memasang per bagian. Bukan seperti wrang fullbody namun polosan. Kalau mau dibungkus polosan tinggal beli bahan polos dengan warna sesuai keinginan. Nanti tukang pasangnya akan memotong sendiri di sepeda motor sesuai bentuk bagian-bagian yang distikeri.

Decal Scoopy menjadi pilihan banyak orang yang memiliki kendaraan roda dua ini. Selain proses pemasangannya tidak terlalu lama, gambar apapun bisa kalian masukkan pada desainnya. Karena itu banyak berseliweran di jalan raya tampilan sepeda motor yang berbeda-beda.

Harga dan Tempat Pasang Decal Scoopy

Jika saat ini kalian sedang mencari tempat pemasangan decal Scoopy, Bintan Wrapping Sticker Variasi adalah lokasi yang banyak direferensikan.

Tempat stiker ini berada di Ruko Bintan Centre Blok O nomor 14, Batu 9, Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Di sini kalian bisa memesan stiker cutting dan printing untuk berbagai keperluan.

decal-scoopy-keren

Tentang harga stikernya, silakan langsung browsing dengan mengetikkan Bintan Wrapping Sticker Variasi, secara otomatis akan nongol tempat stiker ini. Lengkap dengan nomor ponsel, katalog harga produk, rute lokasinya dan foto serta video stiker yang sudah dikerjakan selama ini.

Kalian juga bisa membaca artikel tentang Stiker Motor Scoopy Full Body di blog ini. Silakan dibaca untuk menambah wawasan tentang stiker.

Kalian juga bisa membeli stikernya secara online yang banyak dijumpai di toko online. Lalu datang ke tempat ini untuk jasa pasangnya saja. Tunggu dikerjakan sambil ngopi, WiFi-an gratis atau ditinggal salat karena masjid terdekat bisa jalan kaki dari sini.

Klik saja peta di atas dan kalian akan langsung dibawa ke halaman Bintan Wrapping Sticker Variasi. Demikian artikel tentang decal Scoopy ini saya tuliskan di sini, semoga bermanfaat buat kalian sobat semua. ***

0 Response to "Decal Scoopy, Tempat Pasang dan Harganya"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel